Selaksa Rindu Untuk Mereka

By hanan2jahid - December 12, 2005

Tak terasa, 6 tahun waktu telah berlalu saat pertama kali kami bertemu. Dalam sebuah suasana yang begitu menyenangkan, indah, sarat akan ukhuwah. Di mushola itu kami bertemu. Mushola kecil yang penuh dengan kenangan. Saat itu, kami masih belum mengerti apa-apa akan hakikat jalan dakwah. Mendengar suara kakak alumni yang begitu merdu bernasyid, seorang kakak yang memberikan ceramahnya, pengurus yang sibuk dengan makanan dan minuman ringan. Subhanallah, saat itu saya terpana melihat semua adegan itu. Ibarat skenario yang telah diciptakan untuk mempertemukan kami.

Lalu kami dipertemukan Allah dalam episode lainnya. Episode cinta yang lain. Mereka berjumlah 10 orang. Saat itu kami membentuk sebuah kelompok ta’lim kecil di mushola, selain juga sebagai pengurus mushola di sana. Berbagai episode kami lewati bersama-sama. Suka dan duka selalu berbagi. Mabit, rihlah, silaturahmi, dan pertemuan-pertemuan lainnya yang cukup menguras perasaan, tenaga dan fikiran. Namun tak ada kata lelah dalam diri ini, walau terkadang ada kerikil-kerikil kecil yang menyertai perjalanan ukhuwah kami.

Kini, 6 tahun berjalan. Semua sudah memiliki jalan masing-masing. Tentu saja, kelompok ta’lim kami sudah tidak bersama lagi, namun interaksi demi interaksi tetap kami lakukan. Membina komunikasi dan silaturahmi dalam sebuah wadah yang memiliki tujuan yang sama, aktivitas kampus, dan lain sebagainya sering kami lalui. Bahkan kami membentuk sebuah tim nasyid yang ingin menyebarkan lirik-lirik yang mengingatkan manusia kepada jalan Allah. Tim itu sebenarnya telah terbentuk sejak di sekolah, namun berbagai kesibukan yang lebih prioritas akhirnya membuat tim kami stagnan dan akhirnya tak ada aktifitas sama sekali. Walaupun demikian, telah ada penerus-penerus yang kami didik untuk meneruskan risalah ini.

Sekarang, semua telah menempuh jalan yang berbeda-beda. Ada yang sudah tidak ta’lim lagi, ada yang sudah menikah, ada yang sudah berbeda sistem, dan ada pula yang acuh tak acuh terhadap satu sama lain. Banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut, eksternal maupun internal. Kenangan itu kembali berputar di benak saya. Betapa indahnya saat-saat dulu, penuh dengan pesona ukhuwah. Penuh dengan masa-masa heroik, perjuangan, hamasah dan ghiroh yang tinggi. Aksi demi aksi kami lalui bersama. Kesulitan demi kesulitan kami lalui bersama.

Betapa hati ini merindukan mereka. Mereka yang sebagian tak lagi seiring berjalan, mereka yang selalu saya kirimi surat dan sms ukhuwah. Mereka yang senantiasa bertukar kabar masing-masing. Walau mereka telah berjalan di tempat yang berbeda, walau mereka telah memiliki kesibukan yang berbeda, namun mereka tetap saudara saya sampai kapanpun. Cinta dan rindu ini hanya untuk mereka. Karena Allah kami berjumpa, dan karena Allah pula kami berpisah. Selaksa rindu yang selalu hadir di setiap malam, di setiap doa-doa rabithoh yang kami ucapkan. Selaksa rindu yang selalu hadir di sela-sela kesibukan kami. Air mata ukhuwah yang selalu mengalir, lebur menjadi telaga bening di dalam hati setiap insan-insan yang saling mencintai karena Allah.

Created by : Hanan2jahid. Di keheningan malam sebelum ujian. Rindu itu bermuara ke tempatnya.

“Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui bahwa hati-hati ini telah berhimpun untuk mencurahkan mahabbah hanya kepadaMu, bertemu untuk taat kepadaMu, bersatu dalam rangka menyeru (di jalan)Mu, dan berjanji setia untuk membela syari’atMu, maka kuatkanlah ikatan pertaliannya. Ya Allah, abadikanlah kasih sayangnya, tunjukkanlah jalannya dan penuhilah dengan cahayaMu yang tidak pernah redup, lapangkanlah dadanya dengan limpahan iman dan keindahan tawakkal kepadaMu, hidupkanlah dengan ma’rifatMu, dan matikanlah dalam keadaan syahid di jalanMu. Sesungguhnya Engkau sebaik-baik pelindung dan sebaik-baik penolong.”

NB : Ana mencintai antuna semua karena Allah, tetaplah selalu berada dalam kebaikan wahai ukhtiku, tak ada jalan terindah selain jalan orang-orang yang berjuang di jalan Allah. Dan kenikmatan itu telah menanti kita. Allahuakbar!!!

  • Share:

You Might Also Like

2 comments

  1. Anonymous2:56 PM

    Amin Ya Robbal 'Alamin **mengaminkan do'a robithoh Evy**
    Hiks..jd kangen sama temen2 dan teteh2 kostku dulu...

    ReplyDelete
  2. Anonymous5:38 PM

    Amin Ya Allah Ya Rabbaallamin.

    ReplyDelete