satu lagi cerita lain tentang blog

By hanan2jahid - April 11, 2005

Saat saya telusuri blog demi blog yang ada pada situs muslimblogger, ada berbagai perasaan yang mencuat dari hati ini. Blog-blog itu menggelitik rasa keingintahuan untuk lebih menelusuri jauh sampai lorong-lorong terdalam. Berbagai rasa muncul, haru, bahagia, senang, sedih, kesal, dan lain-lain. Sangat menarik. Memotivasi kembali untuk lebih giat menulis dan memperbaiki blog saya. Ada satu blog yang membuat saya sangat terkesan dan terpesona. Bukan dari tampilannya. Kalau tampilannya menurut saya sangat sederhana, standar template yang ada di blogspot. Tapi tulisan-tulisannya yang sangat membuat saya mengharu biru. Subhanallah....
Tulisan yang benar-benar kental dengan semangat ruhiyah, penuh akan nuansa keindahan dan membawa setiap pembacanya untuk hanyut dalam perasaan sang penulis (setidaknya itu menurut saya). Tulisan-tulisan beliau yang penuh nuansa alam. Saat saya membaca satu demi satu tulisannya, seakan-akan saya sedang dibawa langsung ke alam bebas, dengan segala keadaan yang dapat saya rasakan. Saat membaca tulisannya, saya seakan-akan sedang menghirup udara segar pegunungan, seakan-akan sedang menikmati indahnya lereng-lereng terjal, dan melihat luasnya cakrawala dunia melalui alam. Entahlah....
Mungkin sebagian orang tidak merasakan apa yang saya rasakan. Tapi inilah kenyataannya. Cerita lain tentang sebuah blog yang mampu membawa pembaca hanyut dalam nuansa keindahan.
Ternyata blog merupakan sarana efektif bagi seseorang untuk mengungkapkan perasaan dan buah fikirannya. Tentu saja cerita lain tentang blog-blog dari setiap orang akan berbeda. Tapi setidaknya menurut saya, blog adalah salah satu hal terindah yang pernah saya temui.

NB : Jangan pernah menyerah untuk menulis, walau berbagai kritikan pedas datang tapi yakinlah bahwa semua itu adalah proses untuk menjadikan tulisan kita lebih baik lagi.

created by : hanan2jahid,perpustakaan kampusku

  • Share:

You Might Also Like

0 comments